Ini Dia Trik Cara Cek Kode Rahasia PLN Token Listrik Pintar Merk Itron yang ada di rumah kita, ternyata banyak kode untuk mengecek Kelistrikannya.
Di rumah sobat pasti terpasang Meteran Listrik pintar, Dari PLN listrik pintar ini tentu mempunyai kode-kode tersendiri kita akan share kode rahasia meteran yang ada di PLN.
Kode Rahasia PLN Token
Berikut beberapa kode Rahasia Meteran Token PLN yang perlu kamu ketahui, siapa tau suatu saat kamu membutuhkanya misal terjadi kendala listrik dirumahmu.
Cek Penggunaan Daya Listrik
Tekan 47 + Enter
Untuk cek penggunaan daya listrik kita bisa pencet angka 47 lalu tombol enter.
Cek Voltase
Tekan 41 + Enter
Yang kedua untuk cek voltase kita bisa tekan 41 dan enter , sebagai contoh hasilnya 224 jadi voltasenya 224 itu artinya bagus.
Kalau voltasenya 220 itu biasanya untuk rumah tangga juga bagus Nah tapi kalau voltasenya dibawah 200 kalian secepatnya hubungi pihak PLN ya.
dengan cara tekan 123 untuk telepon PLN nya ya minta bantuan kepada PLN nya karena kalau dibawa 200 itu voltasenya bisa mengganggu atau merusak listrik atau peralatan yang ada di dalam
Cek Ampere Listrik
Tekan 44 + Enter
Yang ketiga kita bisa cek ampere , dengan cara kita tekan 44 terus enter sebagai contoh amperenya adalah bagus dan normal 0.603 artinya bagus dan normal amperenya.
Cek ID Meteran
Tekan 75 + Enter
Nah sekarang kita akan cek ID meteran walaupun sebanarnya udah ada ID atau nomer meterannya sudah tertera di bawah barcode.
Tapi seumpanya tidak tertera atau lupa ketika kita pengen ngisi pulsa token, bisa dengan cara kita tekan 75 lalu Enter.
Cara Mengecek Alarm
Tekan 79 + Enter
Untuk mengecek alarm kita bisa tekan angka 79 lalu enter sebagai cantoh Alarm disetel di angka 5, Maka meterannya jika sisa pulsanya tinggal 5 dia akan berbunyi terus.
Cara Ubah Alarm
Tekan 456 + angka alarm + Enter
Lalu bagaimana untuk mengubah alarmnya? Sebagai contoh kita ingin Alarm bunyi di angka 10, artinya jika pulsamya tinggal 10 Kwh maka akan bunyi, untuk menjaga hati-hati agar pulsa tidak habis.
Nah bisa kita rubah dengan cara 456 terus 10 terus tekan Enter, jadi nanti ketika posisi listrik ini diangka 10, maka dia akan berbunyi, untuk ngeceknyanya lagi tekan 79 + enter.
Cara Mereset Setingan Meteran
Tekan 00 + Enter
Untuk mereset meterannya kita bisa Tekan 00 lalu enter, fungsinya adalah untuk mengatur ulang settingan meteran agar kembali ke pengaturan awal.
Cek Fungsi Relay
Tekan 01 + Enter
Cara untuk cek fungsi relaynya ini berfungsi atau tidak ketika mati lampu, kita bisa mengeceknya dengan tekan 01 lalu Enter, dia otomatis akan relay sendiri yang artinya meteran bekerja dengan baik.
Cara Cek Batas Daya
Tekan 07 + Enter
Untuk cara menampilkan batas dayanya normal atau tidak , kita bisa tekan angka 07 + enter.
Cara Cek Daya Yang Digunakan
Tekan 09 + Enter
Untuk mengetahui daya yang terpakai dari rumah kita, denga cara tekan 09 + enter.
Cara Cek Total Kwh
Tekan 03 + Enter
Cara menampilkan total KWH nya kita bisa tekan 03 dan Tekan enter, fungsinya untuk mengetahui berapa total KWH selama meteran digunakan dari awal sampai saat pengecekan.
Cek Token Terakhir Yang Kita Isi
Tekan 59 + Enter
Cara mengetahui token terakhir yang kita isi dengan cara kita pencet angka 59 lalu enter, maka kita akan melihat Total Isi Token pulsa kita yang terkahir.
Cek Jumlah Pemadaman Listrik
Tekan 69 + Enter
Cara menampilkan jumlah total berapa kali ada pemadaman listrik mulai dari meteran ini terpasang sampai saat pengecekan saat ini, kita bisa tekan angka 69 dan enter.
Cara Cek Jumlah Pembongkaran Meteran
Tekan 71 + Enter
Cara menampilkan jumlah KWH atau daya yang pernah dibongkar atau tidak dengan cara kita pencet angkat 71 dan enter, Jadi bisa ketahuan meteran berapa kali sudah dibongkar atau belum sama sekali.
Itulah tadi tutorial Bagaimana cara bisa mengetahui kode rahasia yang ada di meteran Token listrik pintar, Semoga bermanfaat ya buat pembaca dimanapun berada, terima kasih mohon maaf bila ada salah tulisan.
Leave A Comment